Kamis, 29 Oktober 2009

Jarakku & DIA hanya sebatas DOA..

Jarakku & DIA hanya sebatas DOA.

GOD answers Prayers in three ways :
HE says YES & Gives you what you want..
HE says NO & Gives you something better..
HE says WAIT & Gives you the BEST in HIS own time..

Misteri jawaban dari sebuah Doa, tak akan dapat dipecahkan pikiran logika
manusia..

Jika Permohonan kita SALAH, ALLAH akan menjawab TIDAK..
Sesungguhnya ALLAH mengasihi kita, sehingga DIA tidak mau memberikan
sesuatu yang akan menyakiti / mencelakakan kita..

Jika waktu kita SALAH, ALLAH akan berkata 'SABAR'. ALLAH akan menggelengkan
kepalaNYA & sekali lagi berkata : 'Belum waktunya'. Sebab ALLAH mempunyai
alasan untuk semua jawabanNYA. Jangan sampai kita memaksa, seolah-olah kita
lebih tahu & lebih baik dari DIA..

Jika dirimu yang SALAH, ALLAH akan menjawab 'BERTOBATLAH'

Ketika hidupmu BENAR & waktunya TEPAT, ALLAH akan berkata 'MARI KITA
WUJUDKAN'. ALLAH mau memindahkan gunung bagi kita. ALLAH mau mengubah
keadaan kita.

Pada akhirnya, engkau akan terheran-heran menyaksikan betapa sering ALLAH
akan berkata : 'Mari kita wujudkan'. Jadi, tetaplah SETIA dalam DOA..

Hendaklah kita tetap tekun dalam DOA & Jangan memaksakan kehendak kita.
Biarlah kehendakNYA yang terjadi..

DOA merupakan suatu bagian hubungan kita dengan TUHAN, binalah hubungan
yang baik dengan TUHAN & engkau
akan mendapatkan buahnya nanti..

Diambil dari :
The WISE LESSON & INSPIRING WORDS
(YANCE CHAN)

Rabu, 28 Oktober 2009

SOTO KAWIN

SOTO KAWIN

Selamat malam Sobat.
Semoga hidup Anda dalam kebersamaan dengan Tuhan dan tidak
diceraikan oleh apapun karena perceraian itu mahal harganya
apalagi bercerai dengan cinta Allah.

Beberapa malam yang lalu saya bersama teman-teman dari
karyawan Gramedia Denpasar makan di sebuah warung yang ada
di jalan waturenggong Denpasar. Kami makan soto, setelah
makan dan mau meninggalkan warung itu, mata saya menangkap
tulisan "sederhana" tapi penuh makna di sampaing gerobak soto
penjual soto itu.

Kalimat itu berisi harga dan nama-nama soto yang dijual.
Kalau Anda makan soto pasti namanya soto yang tertera seperti
soto babat, soto ayam atau soto-soto yang lain. Tapi pada tulisan
di samping gerobak itu berbunyi :

Soto kawin Rp. 6.000,00
Soto cerai Rp. 7.500,00
Soto kesepian Rp. 5.000,00

Saya tidak paham dengan nama-nama itu maka saya tanyakan
pada penjual soto itu.
"Pak apa artinya masing-masing soto itu ?", tanya saya.

Bapak penjual soto menjawab, "soto kawin adalah nasi campur
sotonya, soto cerai adalah nasi berpisah dengan sotonya dan
soto kesepian adalah soto tanpa nasi".

"Lho soto cerai kok lebih mahah???", sambung saya.

Jawab bapak itu, "kan lebih repot menghidangkannya dan alat
yang dipakai lebih banyak jadi pekerjaannyapun paling lama".

"oh begitu", sambung saya.

Inilah kreatifitas dari penjual soto ini yang menarik mata dan
perhatian saya. Yang menarik bagi saya adalah arti dari soto itu
teristimewa "soto cerai". Soto cerai harganya lebih mahal
dibanding soto yang lain karena cara menghidangkan "lebih
repot" dan "memakai banyak bekakas" dengan pekerjaan lebih
lama juga.

Perceraian memang selalu repot dan memerlukan banyak
perhatian tercurah di sana. Perceraian kadang kali diikuti dengan
perbuatan "saling" menyakiti antar mereka yang sedang bercerai.
Di samping itu akan banyak pekerjaan baru harus dikerjakan
setelah perceraian misalnya tentang pembagian harta,
pengasuhan anak dan banyak masalah pelik lainnya.

Perceraian selalu menciptakan banyak pekerjaaan, seperti
penjual soto yang harus lebih repot dan mencuci barang lebih
banyak.
Maka dalam hidup lebih baik dan kalau bisa jangan dekat dengan
yang namanya "perceraian". Buatlah hidup dalam "perkawinan"
yang langgeng abadi karena Allah menghedaki kebersamaan itu
sampai ajal yang menjemputnya.

Dalam kebersamaan itu akan ada rasa yang lebih "menyeluruh"
dan kehangatan yang merata seperti kalau akan soto kawin
gambaran penjual soto itu. Sungguh sangat indah kalau hidup
dalam cinta yang abadi seperti soto kawin.

Salam dalam kebersamaan membangun dunia dalam
kebersamaan melanggengkan perkawinan walaupun saya tidak
kawin.

Saya berdoa untuk setiap orang yang "menikah" semoga
kebersamaan Anda abadi dan langgeng sampai maut menjemput.

Salam dalam cinta membangun dunia menjadi lebih baik dalam
kebersamaan.


petrusp

10 sikap hidup bebas stress

10 sikap hidup bebas stress.

1° Janganlah kuatir. Kekuatiran adalah penyebab aktivitas dan pikiran kita
tidak produktif.

2° Jangan membiarkan ketakutan-ketakutan tak beralasan menguasai hidupmu.
Kebanyakan sesuatu yang kita takutkan tak pernah terjadi !!! .

3° Jangan menyimpan dendam. Hal inilah yang paling besar dan paling menyita
enerji seluruh hidup kita !!!...

4° Selesaikan setiap masalah satu per satu. Hanya inilah cara menangani
setiap persoalan satu demi satu..

5° Semua masalah tak perlu dibawa tidur. Hal tersebut buruk dan tak sehat,
biasakanlah tidur dengan nyaman.

6° Jangan mencampuri masalah/urusan orang lain. Mereka memiliki cara
sendiri untuk menangani setiap masalahnya.

7° Jangan hidup pada masa lalu. Nikmatilah masa lalu sebagai kenangan,
namun jangan tergantung padanya. Konsentrasilah hidupmu pada kejadian saat
ini dan anda akan bahagia sekarang, bukan hanya pada masa lalu.

8° Jadilah pendengar yang baik. Hanya saat menjadi pendengar seseorang
mendapatkan dan belajar ide-ide baru dari orang lain.

9° Jangan biarkan rasa frustrasi merusak dan mengatur hidupmu. Kasihanilah
dirimu lebih dari segalanya, aktiflah dengan kegiatan-kegiatan positif.

10° Hitunglah rahmatmu. Jangan pernah melupakan rahmat yang kita terima
sekecil apapun. Semakin banyak rahmat kecil yg kita kumpulkan akan semakin
berarti bagi hidup kita.

Kisah Tentang Pengampunan

Kisah Tentang Pengampunan

Charles Reed akan dibebaskan dengan syarat. Ia dijatuhi hukuman penjara
12th dan telah menjalaninya selama 8th. Usianya baru 33th. Masa depannya
masih luas terbentang, tetapi ia mempunyai masa lampau yang tidak pernah
dapat ia lupakan.

Kisahnya dimulai ketika ia berusia 24th. 2th sebelumnya ia menyelesaikan
study dan sudah menjadi seorang agen real estate yang berhasil di Denver.
Pembawaannya menyenangkan, penampilannnya menarik. Tahun-tahun kuliahnya ia
gambarkan sebagai masa-masa ketika ia menikmati hidup. Dengan gaji yang
tinggi, wajah yang tampan, semangat yang muda, ia menjadi orang yang amat
dikenal di wilayah itu.

Oleh karena itu, tidak mengherankan kalau setiap hari Sabtu malam ia
kelihatan menggandeng seorang wanita cantik. Suatu hari ia ke tempat
tinggal wanita itu dan beberapa jam kemudian pergi mengendarai mobil
sportnya yang gagah berwarna merah. Yang mengagetkan ialah yang terjadi
pada hari berikutnya. Seorang kawan berusaha menghubungi wanita itu di
tempat
tinggalnya, tetapi tidak ada jawaban sehingga pintu harus dibuka paksa.
Wanita itu kedapatan tergeletak di tempat tidurnya, mati ditikam.

Tidak lama kemudian, polisi datang ke apartemen Charles. Ia masih tidur,
sehingga harus dibangunkan. Mobil yang diparkir di garasi diperiksa, dan
ditemukan pisau yang masih ada darahnya, tergeletak di tempat duduk bagian
belakang. Charles meskipun menyatakan dirinya tidak bersalah, akhirnya
ditahan, diadili dan dijatuhi hukuman 12th penjara. Orangtuanya menjual
tanah, rumah dan perusahaannya untuk membebaskannya dari segala tuduhan,
karena yakin Charles tidak bersalah.
Dalam penjara Charles hidup amat baik. Banyak waktu yang ia luangkan untuk
mengajar teman-teman sepenjara, dan belajar
mengembangkan sikap tanpa kekerasan dalam menghadapi konflik.

Setelah menjalani hukuman 8th, Charles tetap menyatakan diri tidak
bersalah, akhirnya ia dibebaskan dengan syarat. Pada waktu itulah, dengan
perantara seorang pekerja sosial (yang kemudian ia nikahi) saya mengenal
dia. Sesudah mengadakan pembicaraan panjang dan berkali-kali, saya pun
menjadi yakin bahwa Charles tidak bersalah dan dia dipenjara secara tidak
adil. Bukti-bukti tertentu yang mengarah pada tertuduh lain tidak
dikemukakan dalam peradilan, karena sistem hukum yang berlaku dan jaksa
penuntutnya. Sekarang Charles masih mengusahakan agar ketidakbersalahannya
dinyatakan secara hukum.

Ketika merasa bahwa saya sudah mengenalnya dengan baik, saya bertanya
kepadanya mengenai perasaannya dalam semua hal itu. Bagaimana reaksinya
terhadap jaksa, hakim, juri, dan sistem hukum yang tidak hanya
menghancurkan hidupnya sendiri tetapi juga orang tuanya? Ia mempunyai
jawabannya. Jelas ia sudah memikirkan masalah-masalah ini secara amat
mendalam.

Ia mengatakan, "Selama tahun pertama di penjara, saya merasa pahit, marah
dan benci kepada mereka semua. Lalu saya sadar bahwa saya tidak dapat
membiarkan mereka menentukan hidup saya lagi, sehingga saya belajar untuk
mencintai
dan mengampuni mereka."

Kisah yang kedua juga mengenai seorang tahanan. Mikael yang berusia 18th,
berbadan kekar. Ia dibayar oleh seorang pengusaha kaya sebagai pengawalnya.
Ia tidak merasa risau ketika ia sadar bahwa sebagian dari tugas-tugasnya
adalah menyelenggarakan acara-acara yang berkaitan dengan obat bius.
Acara-acara itu secara diam-diam direkam dan digunakan untuk memeras
anggota-anggota salah satu club kaya di California. Yang merisaukan Mikael
adalah ketika jaringan itu akhirnya diketahui oleh polisi, ia ditangkap dan
terbukti bertanggung jawab atas seluruh usaha ini. Majikannya karena kaya
dan mempunyai pengaruh dalam bidang politik, tidak pernah disangkut pautkan
dalam perkara ini.

Mikael mau mengakui kesalahannya, tetapi tidak bersedia memikul tanggung
jawab pertama atas seluruh jaringan ini. Oleh karena itu ketika hakim
menjatuhkan hukuman 8th penjara, Mikael menjadi sangat marah. Ia mengangkat
kursi diruang sidang
dan menggunakannya untuk menyerang hakim. Dibutuhkan 6 polisi untuk
mencegahnya. Ketika semua sudah tenang, hakim mengubah hukumannya menjadi
8th dipenjara dengan penjahat-penjahat yang tidak waras.

Pada mulanya rasa marah Mikael tidak dapat dikendalikan. Ia menyerang para
sipir, melempar jatah makanannya ke tembok,
menghancurkan segala sesuatu yang dia pegang. Mungkin pada waktu hukumannya
dijatuhkan ia bukan orang yang tidak waras, tetapi sekarang ia benar-benar
tidak waras.

Ia mengatakan kepada saya, "Saya membutuhkan waktu 1th sampai saya dapat
bertanya 'siapa yang saya sakiti ? Pelan-pelan saya menjadi sadar bahwa
kemarahan saya tidak mempunyai pengaruh apapun bagi majikan saya dulu,
hakim ataupun sistem hukum yang saya protes. Yang saya serang adalah hanya
diri saya sendiri. Lalu saya bertanya kepada diri saya sendiri,
bagaimanakah saya dapat berhenti? Tidaklah cukup hanya menghentikan
tindakan keras saya. Sakit hati, kemarahan dan kebencian sudah begitu
merusak diri saya, sehingga saya harus berubah dari dalam bathin. Akhirnya
saya dipaksa untuk menyadari bahwa satu-satunya jalan yang dapat saya lalui
untuk keluar penjara yang sesungguhnya yaitu penjara yang saya
bangun sendiri di sekitar saya adalah belajar mengampuni dan mencintai.
Saya melakukan hal itu, tidak mudah, tetapi sejak saat itu saya bebas."

Kisah yang ketiga mengenai pengampunan, mirip tapi berbeda. Suster Maria
berusia 50th, adalah provinsial Tarekat biarawati yang besar. Hasil
pemeriksaan dokter mengharuskan dia menjalani operasi otak. Operasi ini
berjalan dengan baik. Sebuah slang dibiarkan terpasang melalui lubang di
tengkorak untuk saluran cairan. Dua hari setelah operasi, seorang dokter
dengan
rasa amat cemas dan takut mengatakan kepadanya bahwa ia telah memasukkan ke
dalam otak suster cairan mematikan. Dan dalam waktu 3jam akan meninggal.

Pada waktu itu Suster Maria sadar penuh dan dapat menggunakan seluruh akal
budinya. Dengan segera ia memanggil wakilnya dan anggota dewan. Ia
mengatakan, "Jangan saling menuduh. Tidak ada yang harus disalahkan. Tidak
perlu menuntut dokter karena malpraktek. Saya memberikan pengampunan tanpa
syarat kepada siapapun yang dengan cara tertentu bertanggung jawab atas
kejadian ini." Dua jam kemudian Suster Maria meninggal.

************************** ******************

Mengapa pengampunan begitu penting dan berarti ??

Pengampunan adalah salah satu bentuk realisme. Pengampunan membuat kita
mampu melihat diri kita sendiri, orang lain, peristiwa-peristiwa yang
terjadi dalam hidup kita sebagaimana adanya. Pengampunan tidak berarti
menyangkal, tidak ambil pusing, mengecilkan, berpura-pura atau tidak
menganggap serius apa yang telah dilakukan orang lain terhadap kita atau
penderitaan yang kita tanggung karena tindakan itu. Kalau kita mengampuni,
kita membuat diri kita sendiri mampu melihat luka-luka serta bekas-bekas
luka dalam diri kita seperti adanya. Pengampunan berarti bahwa kita tidak
mau lagi membalas orang-orang yang bersalah kepada kita. Pengampunan
adalah kemerdekaan sejati. Pengampunan membebaskan hidup kita.

*William A. Meninger, OCSO*

Selasa, 20 Oktober 2009

Belajar Agar Menjadi Orang Bijak

Belajar Agar Menjadi Orang Bijak

Ada dua orang anak yang bernama Ping dan Hui.
Ping dan Hui itu bersekolah di sekolah yang sama.
Suatu hari seusai pulang sekolah, Hui bertanya
kepada Ping.

Hui: Ping, mengapa kamu belajar sangat tekun?

Ping: Kamu dulu yang menjawab pertanyaan itu.

Hui: Ibu saya berkata, jika saya belajar dengan
tekun, saya akan menjadi pejabat yang berkuasa
dan kaya. Dia berkata bahwa saya akan bepergian
dengan sedan dan banyak orang yang datang
ke rumah membawa hadiah.

Ping: Saya dengar orang-orang berbicara dengan
penuh hormat tentang orang-orang bijak pada
zaman dahulu.. Saya sangat tersentuh dengan
keagungan sifat mereka. Saya ingin seperti mereka.

Hui: Jadi, kamu ingin menjadi orang bijak?
Betapa konyolnya!

Ping: Apanya yang konyol dengan cita-cita itu?
Jadilah seperti bebek yang ingin menjadi angsa!
Guru kita mengajarkan, hanya dengan bercita-cita
tinggi kita akan berprestasi baik.

Hui: Sepertinya kamu benar.

Kita belajar agar menjadi lebih baik dan
akhirnya menjadi orang yang bijak. Jika seseorang
berpikir hanya meniti karier untuk mendapatkan
kedudukan sosial yang tinggi dan menjadi kaya,
maka ia akan menjadi orang yang jahat
dan membahayakan ketentraman masyarakat.

Dikutip dari: The Chinese Code of Success,
'Prinsip Keseimbangan Hidup'

Senin, 05 Oktober 2009

Baiklah, baiklah

Baiklah, baiklah

Seorang gadis di kampung nelayan hamil di luar nikah,
Setelah berkali-kali dipukuli, akhirnya ia mengaku bahwa
bapak dari anak yang dikandungnya adalah Guru Zen
yang merenung sepanjang hari di dalam kuil di luar desa.

Orangtua si gadis bersama banyak penduduk desa
beramai-ramai menuju kuil. Dengan kasar mereka
menyerbu Guru yang sedang berdoa.
Mereka menghajarnya karena kemunafikannya dan
menuntut bahwa ia sebagai bapak anak itu wajib
menanggung biaya untuk membesarkannya.
Jawaban Guru itu hanyalah, 'Baiklah, baiklah.'

Setelah orang banyak pergi meninggalkannya,
ia memungut bayi itu dari lantai. Ia minta supaya seorang
ibu dari desa memberi anak itu makan dan pakaian serta
merawatnya atas tanggungannya.

Guru itu jatuh namanya. Tidak ada lagi orang yang datang
untuk meminta wejangannya.

Ketika peristiwa itu sudah berlalu satu tahun lamanya,
gadis yang melahirkan anak itu tidak kuat menyimpan
rahasianya lebih lama lagi. Akhirnya ia mengaku, bahwa ia
telah berdusta. Ayah anak itu sebetulnya adalah pemuda
di sebelah rumahnya. Orangtua si gadis dan para
penduduk kampung amat menyesal. Mereka bersembah
sujud di kaki Guru untuk mohon maaf dan meminta kembali anak tadi. Guru
mengembalikannya dan yang
dikatakannya hanyalah: 'Baiklah. Baiklah!'

Orang yang sungguh-sungguh sadar!
Kehilangan nama ? Tidak banyak berbeda dengan
kehilangan kontrak yang mau ditandatangani dalam
mimpi. (Anthony de mello)

Kamis, 01 Oktober 2009

KOMITMEN!!!

KEKUATAN SEBUAH KOMITMEN

KOMITMEN adalah sesuatu yang membuat seseorang memikul resiko dan
konsekuensi dari
keputusannya tanpa mengeluh, dan menjalaninya dengan penuh rasa syukur
sebagai bagian dari kehidupan yang terus berproses.

KOMITMEN adalah sesuatu yang membuat seorang suami menerima istrinya dengan
segala kekurangan dan kelemahannya tanpa menghakimi. Bersyukur ketika
istrinya tampil menawan, dan sama bersyukurnya ketika sang istri mengenakan
daster dengan wajah berminyak tanpa make-up. Bersyukur ketika bentuk tubuh
sang istri berubah setelah melahirkan, dan tetap mengecupnya sayang sambil
bilang, "Kamu cantik."

KOMITMEN adalah sesuatu yang membuat seorang suami tidak membongkar
kelemahan istrinya pada orang lain. Sebaliknya, menutupi rapat-rapat setiap
kekurangan itu dan dengan bangga bertutur bahwa sang istri adalah anugerah
terindah yang pernah hadir dalam hidupnya.

KOMITMEN adalah sesuatu yang membuat seorang istri menunggui suaminya
pulang hingga larut malam, membuatkan teh hangat dan makanan panas, dan
tetap terbangun untuk menemani sang suami bersantap serta mendengarkan
cerita-ceritanya yang membosankan di kantor.

KOMITMEN adalah sesuatu yang membuat seorang istri bertahan ketika suaminya
jatuh sakit, dan dengan sukacita merawatnya setiap hari. Menghiburnya,
menemaninya, menyuapinya, memandikannya, membersihkan kotorannya.

KOMITMEN adalah sesuatu yang membuat seorang istri terus mendampingi
suaminya tanpa mengeluh atau mengomel.
Sebaliknya, dengan setia tetap mendukung dan menyemangati meski sang suami
pulang ke rumah dengan tangan kosong, tanpa sepeser uang pun.

KOMITMEN adalah sesuatu yang membuat sepasang suami istri memutuskan untuk
terus mengikatkan diri dalam pernikahan, dengan tulus dan sukacita,
meskipun salah satu dari mereka tidak bisa memberikan anak.

KOMITMEN adalah sesuatu yang membuat putra pelaku kriminal berkata kepada
Ayahnya, "Saya percaya pada Papa.. Papa tetap yang terbaik."

KOMITMEN adalah sesuatu yang membuat seseorang yang bergelar S3 dengan
jabatan direktur perusahaan multinasional pulang ke rumah orangtuanya,
mencium mereka dengan hormat, serta memanggil mereka 'Ayah' dan 'Ibu'.

KOMITMEN adalah sesuatu yang membuat seorang Ayah menerima kembali anaknya
yang telah menyakiti dan meninggalkannya begitu rupa dengan tangan terbuka,
memeluknya dan melupakan semua kesalahan yang pernah dilakukan si anak
terhadapnya.

KOMITMEN adalah sesuatu yang membuat seorang Ibu mengelus sayang anak yang
pernah mencacinya, dan tetap mencintainya tanpa syarat.

KOMITMEN adalah sesuatu yang membuat seseorang mengulurkan tangan kepada
sahabatnya yang terjerembab, menariknya berdiri dan membantunya berjalan
tanpa mengatakan, "Tuh, apa kubilang! Makanya."

KOMITMEN adalah sesuatu yang membuat seorang pekerja menyelesaikan
tanggungjawabnya dengan baik, sekalipun tugas itu amat berat dan upah yang
diperoleh tidak sepadan.

KOMITMEN adalah sesuatu yang membuat seseorang membulatkan hati dan tekad
demi mencapai sebuah tujuan, sekalipun ia belum dapat mengetahui hasil
akhir dari tujuan tersebut. Berjerih payah dan berkorban demi menyelesaikan
tujuannya, sekalipun semua orang meninggalkannya.

KOMITMEN adalah sesuatu yang membuat seseorang berani setia dan percaya,
meski harapannya tidak kunjung terpenuhi dan tidak ada yang dapat dijadikan
jaminan olehnya.

KOMITMEN adalah sesuatu yang membuat seseorang rela meninggalkan segala
sesuatu yang berharga demi memenuhi panggilan hidupnya, walau harga yang
harus dibayar tidak sedikit dan medan yang ditempuh tidak ringan.

KOMITMEN adalah sesuatu yang melampaui segala bentuk perbedaan,
perselisihan dan pertengkaran. Ia tidak dapat dihancurkan oleh kekurangan,
kelemahan maupun keterbatasan lahiriah. karena ketika kita berani
mengikatkan diri dalam sebuah komitmen, kita telah 'mati' terhadap
kepentingan diri sendiri..

"In the final analysis, COMMITMENT means : 'Here I am. You can count on me.
I won't fail you'"